Pendahuluan
Dewasa ini sering terjadi bencana alam dibumi ini. Hal ini menunjukkan kalau usia bumi sudah tidak muda lagi. Bencana alam terjadi sebagian besar karena ulah manusia, mulai dar hal yang mereka anggap kecil hingga hal yang dapat menyebabkan bencana alam. Seperti banjir, tanah longsor, gempa bumi, tsunami, gunung meletus, dll.
Banyak manusia yang tidak peduli terhadap lingkungan sekitar yang mereka huni, mereka hanya mementingkan kehidupan mereka tanpa berfikir keadaan lingkungan tempat tinggal mereka.
Pembahasan
Terjadinya bencana alam bukan kemauan manusia, melainkan kehendak ALLAH. Tetapi kita sebagai penghuni bumi dapat mencegah terjadinya bencana tersebut. Mulai dari hal kecil yang kita anggap sepele missalnya membuang sampah pada tempatnya, tidak membangun bangunan di daerah resapan air, tidak menebang pahon secara liar, dll.
Salah satu bentuk penanganan resiko bencana alam adalah membangun posko kepedulian terhadap korban bencana alam. Selain itu penanganan lainnya dapat berupa bantuan dalam berbagai bentuk, seperti makanan, tempat tinggal, pakaian dan masih banyak lainnya. penanganan resiko bencana alam sangat dibutuhkan para korban bencana alam. Khususnya bagi masyarakat yang kehilangan tempat tinggal.
Kesimpulan
Bencana alam dapat terjadi kapan saja dan dimana saja tanpa melihat siapa yang menjadi korbannya. Kita bisa mencegah terjadinya bencana alam jika kita memelihara alam kita dengan baik. Seperti tidak membuang sampah sembarangan, tidak membangun rumah pada daerah resapan air, tidak menebang pohon secara liar, dll. Karena tanpa kita sadari perbuatan kita yang seperti itu dapat menyebabkan bencana alam yang tidak pernah kita duga. Seperti bencana banjir, tanah longsor, dan banyak lainnya.
Pesan
Jaga dan sayangilah lingkungan tempat tinggal kita dengan baik, mencegah lebih baik daripada mengobati.
0 komentar:
Posting Komentar